Pengertian dan Fungsi dari Zona Ekonomi Ekslusif

Pada kesempatan kali ini, kita akan membahas jawaban dari soal berikut:
Pengertian dan Fungsi dari Zona Ekonomi Ekslusif
disimak baik-baik ya…

 

Pengertian
Konsep dasar pertama dari Zona Ekonomi Eksklusif atau ZEE pertama kali dicetuskan pada Januari tahun 1971 oleh Kenya dalam pertemuan Asian African Legal Constitutive Committee.

Zona Ekonomi Eksklusif adalah zona yang luasnya 200 mil laut dari garis dasar pantai, yang mana dalam zona tersebut sebuah negara pantai mempunyai hak atas kekayaan alam di dalamnya, dan berhak menggunakan kebijakan hukumnya, kebebasan bernavigasi, terbang di atasnya, ataupun melakukan penanaman kabel dan pipa.

Zona Ekonomi Eksklusif atau ZEE merupakan suatu batas wilayah yang ditetapkan sepanjang 200 mil dari pangkalan wilayah laut, di sana negara memiliki hak atas segala kekayaan alam yang berada di dalamnya. Selain itu, negara juga berhak untuk memanfaatkan serta memberlakukan seluruh kebijakan hukum dan memiliki kebebasan untuk bernavigasi serta terbang di atas wilayah tersebut.

BACA:  Jangka Sorong: Sejarah, Bagian-Bagian, Cara Pembacaan dan Fungsinya

Di wilayah Zona Ekonomi Eksklusif Indonesia, kebebasan pelayaran serta penerbangan internasional dan kebebasan dalam pemasangan kabel serta pipa di bawah laut diakui sesuai dengan prinsip dari hukum laut internasional yang berlaku.

Fungsi

Beberapa fungsi adanya Zona Ekonomi Ekslusif adalah sebagai berikut:

  1. Dengan diberlakukannya Zona Ekonomi Eksklusif, maka seluruh kekayaan alam yang ada dalam zona laut tersebut adalah milik negara pantai yang mengklaim.
  2. Keberadaan Zona Ekonomi Eksklusif memberikan hak negara atas pembuatan serta penggunaan dari pulau buatan, bangunan yang ada di dalamnya serta instalasi.
  3. ZEE memperbolehkan negara untuk melakukan berbagai macam riset kelautan, melindungi kelautan sekaligus melestarikan lingkungan laut yang sesuai dengan batasan yang telah ditetapkan sesuai dengan Zona Ekonomi Eksklusif.
  4. Seluruh anggota masyarakat yang berada dalam kawasan Zona Ekonomi Eksklusif tersebut diberikan izin untuk melakukan kegiatan mata pencaharian serta memenuhi seluruh kebutuhan potensi dari biota laut yang ada di dalamnya. Akan tetapi tetap harus tunduk pada peraturan perundang-undangan yang berlaku di dalam negara tersebut.
  5. Zona Ekonomi Eksklusif memiliki fungsi sebagai media untuk mempertahankan keamanan wilayah laut dari sektor pertahanan serta militer.
  6. ZEE berfungsi sebagai batasan agar negara asing atau negara tetangga tidak memanfaatkan maupun mengambil sumber daya alam di wilayah tersebut.
  7. Negara pantai, biasanya akan memiliki 90 persen dari seluruh ikan yang dapat dijual, 84 persen dari cadangan minyak dunia serta 1 persen dari cadangan pangan.
  8. Dengan diterapkannya ZEE, maka negara dapat meningkatkan pemasukan, terutama apabila wilayah tersebut dapat mengelola wilayahnya dengan baik.
  9. Zona Ekonomi Eksklusif dapat memberikan tambahan luas wilayah laut yang dimiliki oleh suatu negara.
  10. Zona Ekonomi Eksklusif membantu negara dalam merawat sekaligus mempertegas batas-batas wilayah dari suatu negara.
BACA:  Isi UU Osamu Seirei yang Dikeluarkan Panglima Tentara Ke-16 Tanggal 07 Maret 1942

Nah, demikian pembahasan kita tentang jawaban dari soal:
Pengertian dan Fungsi dari Zona Ekonomi Ekslusif
Semangat Belajar, Good Luck. ^-^

 

BACA JUGA:

© 2024 GURULESPRIVAT.NET